Sekamat, Tenaga Kependidikan UNG Raih Gelar Doktor Bidang Administrasi Publik

Oleh: Mohamad Raga Vael Walangadi . 13 Mei 2024 . 11:06:39

Tenaga Kependidikan (Tendik) di lingkungan Universitas Negeri Gorontalo terus diperkuat dengan kualitas SDM unggul, dengan kehadiran tendik berkualifikasi pendidikan doktor. Tendik yang telah menyelesaikan rangkaian pendidikan doktor yakni Dr. Alexander H. Badjuka, S.Si., M.Ap., yang merupakan staff pada Biro Akademik, Kemahasiswaan dan Perencanaan.

Melalui ujian terbuka disertasi, Alex dikukuhkan sebagai doktor administrasi publik Pascasarjana UNG, dengan pencapaian indeks yudisium 3.96 predikat pujian. Dalam disertasinya, Alex fokus mengangkat disertasi performance management perguruan tinggi di Universitas Negeri Gorontalo.

Wakil rektor bidang kemahasiswaan dan alumni Prof. Dr. Amir Arham, M.E, selaku ketua sidang memberikan apresiasi dan selamat atas keberhasilan salah satu Tendik meraih gelar doktor. Menurutnya dengan semakin banyaknya Tendik yang memiliki kualifikasi pendidikan doktor, diharapkan akan semakin mendorong peningkatan kualitas layanan melalui berbagai inovasi serta kreatifitas mendukung kinerja institusi.

Agenda

28 Desember 2018

Workshop Penyusunan Standar Biaya Masukan 2019 BLU

Undangan ditujukan kepada Yth. Kepala Biro, Kabag. Keuangan/Perencanaan, Kasubag. Keuangan/Perencanaan, Tim RBA Unit/Fakultas

27 Desember 2018

Rapat Kerja Biro Umum dan Keuangan 2019

Biro Umum dan Keuangan Universitas Negeri Gorontalo Tahun 2019

3 - 14 Februari 2018

Pendampingan AIPT 2018

Subbagian Hukum dan Humas mempersiapkan pendampingan AIPT 2018

30 Januari 2018

Pelatihan Pengelola Website Unit Kerja

Pelatihan pengelolaan website unit kerja di lingkungan UNG